Judul Film: Tom of Finland
Sutradara: Dome Karukoski
Dibintangi oleh: Pekka Strang, Lauri Tilkanen, Jessica Grabowsky, Taisto Oksanen, Seumas Sargent, Jakob Oftebro, Niklas Hogner
Genre: Biografi
Durasi: 115 menit
SuaraKita.org – Karya kartun seniman Finlandia Touko Laaksonen alias Tom of Finland pernah dianggap sebagai pornografi. Tetapi bahkan sebelum kematiannya pada tahun 1991, karya ikonografer yang sangat berpengaruh telah masuk ke galeri-galeri utama. Sekarang koleksi karyanya ditampilkan secara permanen di New York dan telah diabadikan dalam koleksi perangko pos Finlandia.
Touko Laaksonen, seorang perwira yang pulang ke rumah setelah pengalaman yang mengerikan dan heroik melayani negaranya dalam Perang Dunia II, tetapi kehidupan di Finlandia selama masa damai terbukti sama-sama menyusahkan. Dia menemukan bahwa Helsinki merajalela dengan penganiayaan terhadap homoseksual dan lelaki di sekitarnya bahkan ditekan untuk menikahi perempuan dan memiliki anak. Touko menemukan perlindungan dalam karya seninya yang membebaskan, yang berspesialisasi dalam gambar-gambar homoerotik pria berotot, bebas dari hambatan. Karyanya masuk dalam budaya gay Amerika, hypermasculine yang dinikmati oleh orang Amerika selama tahun 1970-an. (R.A.W)
sumber: