
[Cerpen] Joyeux Anniversaire
Suarakita.org – Paris malam ini seperti kota yang nyaris kelelahan. Fantasi tentang tubuh-tubuh yang haus akan penaklukan tubuh-tubuh lain laiknya putau yang menggoda untuk dihisap. Lalu, satu ruangan berukuran tiga kali empat di apartemen ini mendadak jadi bejana yang siap menampung sperma, lendir sekaligus kesedihan yang otentik. Laku-laku manusia yang mengaku menanggung akalnya sendiri ada yang ditemukan lumpuh dihajar sepi. Siapa aku, kau dan mereka? Kita adalah dua anak semesta yang memerankan lakon roman picisan. Tanganmu ringan jika sudah menyentuh bagian tubuhku, lidahmu senantiasa kencang berucap avale mes coquilles grosse pute! Kau seperti kerasukan. Ah tidak. Delirium. Aku membayangkanmu terserang delirium.








