Search
Close this search box.

 

Ulang Tahun KOMNAS Perempuan ke16. Hotel Bidakara, Jakarta. 15/10/2014. Foto.Dok/SuaraKita/Yatna Pelangi
Ulang Tahun KOMNAS Perempuan ke16. Hotel Bidakara, Jakarta. 15/10/2014. Foto.Dok/SuaraKita/Yatna Pelangi

Suarakita.org– Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) pada 15 Oktober 2014, mengelar  acara budaya dalam rangka hari Ulang Tahunya yang ke-16, di Hotel Bidakara, Jakarta.

Dalam acara malam itu digelar acara budaya berupa tarian topeng betawi, tarian saman, pembacaan puisi, paduan suara dari perempuan penyintas tragedi 1965, dan juga peluncuran buku “Refleksi 16 tahun Komnas Perempuan, Peran Strategis, Sinergi Bersama, dan Upaya Mengokohkan untuk Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan di Indonesia” oleh Ketua Komnas Perempuan Yuniyanti Chuzaifah.

Turut hadir mantan Presiden Republik Indonesia yang ketiga, Prof. DR. Ing. H. Bacharuddin Jusuf Habibie. Yang menyampaikan pidatonya dihadapan tamu yang hadir pada malam itu. Serta mengundang tamu kehormatan para pendiri Komnas Perempuan dan pegiat hak-hak perempuan.

Acara pamungkas diisi dengan menayangkan video pejuang-pejuang hak-hak perempuan dan juga profile Eva Bande seorang aktifis perempuan asal Sulawesi Tengah, Palu. yang sejak mei 2014 ditahan oleh kepolisian setempat karena membela petani memperjuangkan tanahnya yang diduga dirampas oleh perkebunan kelapa sawit oleh PT. Kurnia Luwuk Sejati. (Yatna Pelangi)