Search
Close this search box.

truvada_image-2-360x200SuaraKita.org – Norwegia menjadi negara pertama yang secara gratis memberikan PrEP (pre-exposure prophylaxis) kepada warganya yang memiliki resiko tinggi terinfeksi HIV sebagai bagian dari layanan kesehatan nasional. Menteri Kesehatan Norwegia Bent Høie mengumumkan hal ini beberapa waktu yang lalu.

Selain Norwegia, Kanada, Perancis, Afrika Selatan dan Amerika juga menawarkan PrEP kepada warga negaranya, namun Norwegia adalah satu-satunya negara yang mendistribusikan obat ini secara gratis. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa penggunaan PrEP efektif untuk mencegah penyebaran virus HIV. Bahkan sebuah penelitian menemukan bahwa keefektifan penggunaan PrEP untuk mencegah seseorang terinfeksi HIV adalah 92-99%, tergantung seberapa besar dosis yang dikinsumsi per minggu. Pemerintah Norwegia selama 2 tahun terakhir berusaha keras agar dapat mendistribusikan PrEP kepada mereka yang beresiko tinggi tertular HIV.

“PrEP akan berkontribusi dalam upaya menurunkan tingkat penularan HIV, terutama kepada orang-orang yang beresiko tinggi untuk tertular HIV”, demikian pernyatan dari Leif-Ove Hansen, pimpinan dari HIV Norway. Di tahun 2015 diperkirakan 2.1 juta orang di seluruh dunia baru saja terinfeksi HIV, sehingga total saat ini adalah 36.7 juta orang. Walaupun obat obat antiretroviral (ARV) sekarang memungkinkan orang yang hidup dengan HIV dapat menikmati kualitas yang sama dengan kehidupan orang yang sehat, upaya untuk mencegah terinfeksi HIV masih lebih murah dan lebih aman.

Di negara-negara lain di mana PrEP tersedia, harga obat dapat beragam. Di Amerika Serikat, banyak perusahaan asuransi menanggung hampir seluruh biaya sehingga pasien hanya membayar sebagian kecil dari keseluruhan biaya (co-payment/co-pay). Tanpa asuransi, pasien dapat membayar hingga 24 ribu dollar per tahunnya.  Sedangkan di Perancis, biaya pembelian obat ARV akan diganti oleh pemerintah setelah pasien menyerahkan tanda terima. Tapi Norwegia adalah negara pertama yang menawarkan obat kepada pasien tanpa biaya apapun. (R.A.W)

Sumber:

businessinsider