Search
Close this search box.

5 Tips to Speak Your Mind

Suarakita.org – Sebelumnya kita sudah membahas bagaimana caranya Mencintai Dirimu Sediri, atau bahasa kerennya Coming In. Sekarang, jika dirimu sudah berdamai dengan dirimu sendiri dan bisa menerima dirimu, sudah saatnya kau mengatakan siapa dirimu pada dunia!

Do-Not-Be-Afraid-1024x399Tak Perlu Takut

Bagaimanapun atau siapapun dirimu, selalu saja ada orang-orang yang bersebrangan denganmu. Satu yang harus kau ingat, kau punya hak untuk berbicara, dan tidak ada yang bisa menghalangimu untuk berbicara. Jadi, gunakanlah hak bersuaramu itu dengan bijaksana.

 

truth-in-lovePerhatikan Nada Bicaramu

Menghadapi seseorang yang tidak sependapat dengan kita memang mengesalkan, namun bukan berarti kita harus memaksakan pendapat kita padanya. Berteriak tidak akan membuat seseorang mendengarkanmu secara lebih baik.

 

 

7345887_orig

Perhatikan Lingkaranmu

Tentu kamu akan merasakan apakah lingkunganmu siap menerimamu atau tidak, dan itu penting untuk kau ketahui. Hal ini penting karena coming out bukanlah hanya tentang dirimu, tapi juga keluargamu, teman-temanmu, atau bahkan pekerjaanmu. Oleh karena itu jika kau hendak coming out kepada teman-temanmu, kau tidak bisa menggunakan cara yang sama jika hendak coming out kepada keluargamu.

 

8.Everything-will-be-okay-in-the-end.-If-it-isn’t-okay-it-isn’t-the-endPenolakan Bukan Akhir

Mungkin kalian pernah mendengar ungkapan “Mati satu tumbuh seribu” disaat kau kehilangan teman, akan selalu hadir teman baru yang bisa menerimamu apa adanya. Itulah mengapa penting untukmu memiliki support group baik itu online atau juga offline agar kau tidak merasa sendirian.

 

 

crop380w_iStock_000060746936_SmallTetap Fokus pada Potensimu

Jangan jadikan hal ini sebagai penghalangmu untuk menggampai mimpimu. Impianmu lebih berarti dari apapun. Jika kau bukanlah orang yang pandai berbicara, kau bisa come out melalui karyamu. Jika kau seorang musisi, katakan pada dunia siapa dirimu melalui musikmu. Jika kau seorang pelukis, katakan pada dunia siapa dirimu melalui goresan warna-warni itu.

Dan yang terpenting, teruslah menjadi dirimu sendiri.