Suarakita.org- Penyanyi opera Georgia, Tamar Iveri, tidak akan tampil bersama Opera Australia dalam produksi mendatang setelah kontraknya diakhiri sehubungan dengan komentarnya yang menyamakan gay dan lesbian dengan kotoran.
Soprano it semula dijadwalkan akan memegang peran utama sebagai Desdemona dalam Otello bulan depan di Sydney, tapi Opera Australia kini menegaskan, ia telah diakhiri kontraknya.
Tekanan terhadap Opera Australia agar mengambil tindakan memuncak pada akhir pekan terkait komentar tentang gay dan lesbian yang dipasangnya di halaman Facebooknya.
Iveri telah meminta maaf dan mengatakan, ia sangat terkejut dan sedih mendengar laporan di media, dan menyalahkan suaminya atas komentar itu.
Namun dalam sebuah pernyataan Opera Australia mengatakan, pandangan itu, sebagaimana diposting di Facebook, sangat tidak layak.
Apakah ia akan main dalam Tosca di Melbourne tahun ini masih belum diputuskan.
Jed Horner dari New South Wales Gay and Lesbian Rights Lobby mengatakan, ini merupakan perkembangan positif tapi sebenarnya sudah lama dinantikan.
“Opera Australia seharusnya mengecek latar belakang orang ini karena ada dugaan bahwa ini bukan pertama kalinya. Komentar-komentar itu seharusnya ditangani oleh Opera Australia begitu muncul,” kata Horner.
Sumber : tribunnews.com