Suarakita.org- Sebuah aplikasi khusus yang diciptakan untuk komunitas Lesbian akhirnya diluncurkan oleh Android dan Iphone.
Sebagian gay didunia sudah akrab dengan aplikasi bernama Grindr. sebuah aplikasi yang khusus diciptakan untuk komunitas gay. dan baru-baru ini muncul sebuah aplikasi bernama ‘Dattch’ . Dattch, adalah aplikasi perangkat komunikasi mobile yang memfasilitasi kencan khusus untuk pasangan sejenis. Berbeda dengan online dating lain, Dattch dibuat eksklusif untuk perempuan saja, atau lesbian. Lewat Dattch mereka bisa saling berkenalan sebelum bertemu langsung.
Aplikasi ini nantinya juga bisa digunakan untuk menampilkan profil diri lewat proses sinkronisasi dengan jejaring sosial lain seperti Facebook dan Instagram. Foto-foto yang ada di Facebook dan Instagram dapat dibagikan secara langsung di Dattch untuk di-Like oleh pengguna lainnya.
Aplikasi Dattch dapat di download secara gratis di Google Play Store dan Iphone dan membutuhkan akun Facebook untuk proses pengecekan agar tidak ada laki-laki yang bisa dengan sengaja mengakses Dattch.
Untuk sementara waktu aplikasi ini hanya tersedia di Inggris dan Amerika Serikat saja. Tetapi nampaknya Dattch masih akan terus dikembangkan untuk pasar global di luar Amerika, mengingat hingga saat ini perusahaan pembuat Dattch telah mendapat sumbangan dana hingga miliaran rupiah untuk pengembangan lebih lanjut.
Sumber : merdeka.com