Suarakita.org- Dalam rangka menguatkan rasa kebersamaan antara staf dan relawan, Our Voice mengadakan kegiatan team building ke Pulau Bira, Kepulauan Seribu. Kegiatan team building ini adalah kali kedua setelah team building Our Voice di bogor pada Desember 2012 lalu.
Satu bulan sebelum berangkat, peserta sudah mengadakan beberapa rapat persiapan terkait persiapan team building. Mulai dari rangkaian acara, kepanitiaan, akomodasi, transportasi dan konsumsi yang ditanggung bersama. Awalnya ada 17 peserta yang terdaftar, namun karena kendala waktu, cuaca dan materi. Akhirnya yang ikut hanya 10 peserta yang terdiri dari 2 Lesbian, 6 Gay dan 2 Transgender.
Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 31 januari hingga 2 februari ini, mengajak peserta untuk berdiskusi dan mendokumentasi foto sambil berpetualangan menelusuri berbagai kepulauan dan keindahan karang laut. Diantaranya pulau Perak, pulau Bulat, pulau Kosong, pulau Kayu Angin, pulau Harapan dan pulau Bira.
Pada malam terakhir, peserta diajak untuk merefleksikan kegiatan team building ini. Salah satu refleksi yang muncul adalah kekayaan alam bahari Indonesia, rencana pergerakan lgbt, kepedulian lingkungan, keberagaman kehidupan bermasyarakat, kebersamaan lgbt serta manusia khususnya lgbt adalah bagian kekayaan alam. Sebagai tindak lanjut, akan diadakan kegiatan rutin setiap empat bulan sekali dengan mengajak peserta yang lebih banyak lagi. Selain itu peserta yang akan ikut wajib berkontribusi melalui tabungan rutin setiap bulannya.(Rikky)