Suarakita.org- Untuk menyukseskan Pemilihan Umum 2014, KPU Kota Yogyakarta beserta Relawan Demokrasi memberikan sosialisasi pemilu kepada Ikatan Waria Yogyakarta di Kampung Badran, Minggu (23/2) sore. Sosialisasi pemilu tersebut bertujuan agar waria yang tergolong sebagai salah satu kelompok marjinal di masyarakat dapat mengetahui dan memahami tata cara dalam pemilihan umum mendatang.
Menurut Komisioner KPU Kota Yogyakarta, Rani, kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan Relawan Demokrasi dengan sasaran kelompok pinggiran, karena waria juga Warga Negara Indonesia yang mempunyai hak yang sama dengan warga lain untuk menggunakan hak pilih.
Para waria umumnya menyambut baik sosialisasi dari pihak KPU Kota Yogyakarta, karena dapat memberikan pemahaman tentang pentingnya pemilu.
Sejumlah permasalahan yang dihadapai kaum waria dalam pemilu 2014, diantaranya masih ada sebagian besar waria yang belum terdaftar dalam daftar pemilih, karena mereka tidak mempunyai KTP. Diharapkan para warga yang belum terdaftar sebagai pemilih pemilu untuk segera mengurus ke Pantarlih yang berada di masing-masing Padukuhan. (Tim Liputan/Rz)
Sumber : jogjatv.tv