Search
Close this search box.
Presiden Rusia, Vladimir Putin - ist
Presiden Rusia, Vladimir Putin – ist

Ourvoice.or.id- Presiden Rusia, Vladimir Putin, mendukung larangan adopsi bayi oleh pasangan sejenis dari negara asing.

“Jika RUU itu disetujui parlemen negara ini, saya akan menandatanganinya,” kata Putin dalam sebuah konferensi pers KTT Rusia-Uni Eropa di Yekaterinburg. Meski begitu, Putin menolak disebut sebagai diskriminasi terhadap kaum homoseksual.

Deputi Perdana Menteri (PM) Olga Golodets menyatakan, amendemen itu merujuk pada pernyataan bahwa hanya pasangan sejenis non-warga negara Rusia yang boleh mengadopsi dan bahwa pernikahan sejenis tak termasuk tradisi negara.

Putin bersikeras, RUU itu takkan mendiskriminasi kaum homoseksual, meski ia menyatakan belum melihat secara fisik keberadaan RUU mengenai adopsi tersebut.

Rusia melarang adopsi bayi oleh pasangan dari Amerika Serikat (AS) setelah terhadap beberapa kasus penyiksaan terhadap bayi-bayi Rusia. [vin]

Sumber : inilah.com