Search
Close this search box.
Tak kurang dari 70 rumah dibakar di Oakkan, di utara Rangoon
Tak kurang dari 70 rumah dibakar di Oakkan, di utara Rangoon

Ourvoice.or.id- Satu orang tewas akibat luka-luka yang ia alami setelah pecah kekerasan anti-Islam di satu kota di utara Rangoon, kota terbesar di negara tersebut.

Kerusuhan berlangsung di Oakkan hari Selasa (30/04) dan menyebar ke beberapa desa di sekitarnya.

“Seorang pria berusia 29 tahun meninggal dan sembilan lainnya mengalami luka-luka,” kata seorang pejabat Burma kepada kantor berita AFP, hari Rabu (01/05).

Sejumlah masjid diserang dan lebih 70 rumah dilaporkan dibakar.

“Sekitar 200 hingga 300 orang tiba di desa kami dengan menggunakan sepeda motor dan menghancurkan masjid. Kami, warga desa, melarikan diri. Kami takut dan tidak berani melawan,” kata Soe Myint, warga Muslim di Oakkan kepada AFP.

Polisi mengatakan beberapa kelompok warga Buddha merusak jendela dan menjarah toko, menyusul laporan bahwa seorang wanita Muslim bertabrakan dengan seorang pendeta muda Buddha di sebuah jalan. Tak kurang dari 18 orang telah ditahan.

Beberapa laporan menyebutkan pengamanan di Oakkan diperketat pada Rabu pagi.

Pada Maret lalu 40 orang tewas dalam bentrok antara dua komunitas di Burma tengah, sementara ribuan warga Muslim dipaksa mengungsi.

Sumber : BBC