Search
Close this search box.

Foto: Wire Image/Billboard.Com
Foto: Wire Image/Billboard.Com

Adam Lambert adalah seorang gay yang sudah mengaku dan terbuka atas pilihan hidupnya tersebut. Lalu, apa pendapatnya mengenai komentarParis Hilton yang berkata kalau semua pria gay pasti berpenyakit AIDS?

Dalam sebuah video yang didapat oleh Radar Online, alumni American Idolberusia 30 tahun tersebut berkata, “Paris perempuan nggak penting,” ujar Adam Lambert. “Saya tidak akan berkomentar soal hal itu.”

Minggu lalu sebuah rekaman berisi suara Paris Hilton yang berkata, “Pria gay adalah para pria paling horny di seluruh dunia. Mereka menjijikan. Kebanyakan dari mereka bahkan mungkin berpenyakit AIDS,” beredar luas. Banyak pihak yang mengkritisi komentar tersebut, sampai-sampai Paris harus mengklarifikasi ucapannya.

“Maksud saya, sangatlah berbahaya bagi siapapun untuk melakukan hubungan intim tanpa kondom, dan itu bisa mengakibatkan penyakit mematikan,” ucapnya. Tapi tampaknya klarifikasi tersebut tak terdengar tulus, hingga akhirnya memaksa Paris untuk meminta maaf secara terbuka, “Saya minta maaf dan sangat menyesal karena telah menyebabkan rasa sakit hati kepada semua teman-teman dan fans gay saya serta keluarga mereka atas komentar saya.”

“HIV/AIDS bisa menyerang siapa saja, gay ataupun tidak, pria ataupun wanita. Ini adalah sesuatu yang harus dipikirkan secara serius dan tidak diperbincangkan dengan sembarangan.” (RD)

Sumber : www.ceritamu.com