Search
Close this search box.

SuaraKita.org – Sebuah Laporan tahunan yang dirilis untuk memperingati Transgender Day Of Remembrance (TDor), yang diadakan setiap tahun pada 20 November, disusun oleh Transrespect versus Transphobia Worldwide.

Laporan Trans Murder Monitoring (TMM)  telah dirilis setiap tahun sejak 2008. Sejak proyek dimulai 11 tahun yang lalu, mereka telah mencatat 3314 kematian. Tugas mereka adalah memonitor pembunuhan yang terjadi setiap tahun antara tanggal antara 1 Oktober sampai 30 September.

Tahun ini tercatat 331 kasus pembunuhan orang trans dan beragam gender (gender diverse) di seluruh dunia, turun sedikit dari 2018 yang berjumlah 369 kasus.

Mayoritas pembunuhan yang tercatat pada laporan mereka terjadi di Brasil, berjumlah 130, Meksiko berjumlah 63, dan Amerika Serikat 30. 

Hanya satu korban yang terhitung di Inggris Raya tahun ini. Di seluruh Eropa, sembilan orang trans tewas

Daftar tersebut bersumber berita lokal dan nasional yang mencakup kematian dan pembunuhan.

Kisah-kisah dari seluruh dunia berbagi detail mengerikan tentang pembunuhan, hukum gantung dan bahkan lynching, yakni hukuman mati terhadap orang-orang yang trans dan gender yang beragam tanpa diadili terlebih dahulu.

Penulis laporan mengatakan: “Stigma dan diskriminasi terhadap orang-orang trans dan beragam gender adalah nyata dan mendalam di seluruh dunia.”

Sejak proyek ini dimulai pada 2008, 61% kematian terjadi pada komunitas pekerja seks. 1 dari 3 orang transgender tewas. 

Laporan itu mengakui jumlah sebenarnya orang trans yang terbunuh cenderung jauh lebih tinggi daripada yang dapat mereka catat;

“Di sebagian besar negara, data tentang trans dan orang-orang beragam gender yang terbunuh tidak diproduksi secara sistematis, dan tidak mungkin untuk memperkirakan jumlah kasus yang sebenarnya.”

Orang-orang trans dan beragam gender adalah korban kekerasan kebencian yang mengerikan, termasuk pemerasan, serangan fisik dan seksual, dan pembunuhan.

Trans Day Of Remembrance (TDoR) adalah hari untuk mengenang orang-orang trans dan beragam gender yang telah menjadi korban pembunuhan atas dasar identitas maupun ekspresi gendernya. (R.A.W)

Laporan mutakhir dapat diunduh pada tautan berikut:

[gview file=”http://suarakita.org/wp-content/uploads/2019/11/TvT_TMM_TDoR2019_SimpleTable.pdf”]

Sumber:

Forbes

Transrespect