Search
Close this search box.

Festival Film Antikorupsi 2015

Suarakita.org- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Anti Corruption Film Festival (ACFFest) untuk yang ketiga kalinya. Pemutaran film ini bernama Make Your Mov!e.

Tahun ini KPK menggelar ACFFest 2015 di Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail (PPHUI), Jl HR Rasuna Said C-22 Jakarta Selatan, Rabu (11/2/2015)

ACFFest adalah festival film maupun video yang menampilkan tema anti korupsi. ACFFest 2015 mengajak siapapun untuk berpartisipasi dalam lima kategori. Yaitu film fiksi, film dokumenter, video jurnalisme warga, iklan layanan masyarakat dan juga film fiksi.

“KPK tidak hanya melakukan upaya penindakan korupsi saja, tapi juga pencegahan. ACFFest salah satu bentuk preventif, agar lebih mudah diterima oleh masyarakat umum. Masyarakat bisa menggunakan film ini sebagai medium menyuarakan ide dan gagasan berkaitan dengan kampanye anti korupsi,” kata Zulkarnain, Wakil ketua KPK.

“Rata-rata, anak muda di kota besar itu nonton televisi empat jam sehari. Kalau setahun ditotal 2 bulan. Jadi, tidak salah kalau kami mengandalkan media film sebagai bagian dari kampanye anti korupsi,” tutur Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto

Acara ACFFest 2015 juga dihadiri oleh Komisioner Independence Comittee Against Corruptions (ICAC) Hongkong Toni Kwok. Toni Kwok banyak bercerita tentang pengalamannya selama bekerja di ICAC Hongkong.

Menurut Toni, kunci sukses sebuah lembaga pemberantasan korupsi di Indonesia adalah dukungan dari dua pihak, yaitu pemerintah dan masyarakat. “Pemerintah dalam hal ini adalah presiden dan DPR.”

Selain diskusi, acara juga diisi dengan pementasan musik, pemutaran film dokumenter ICAC Hongkong, dan film hasil seleksi ACFFest tahun 2013 dan 2014. (Iim Ibrahim)