Ourvoice.or.id- Surat kabar China menganggap lelucon Wakil Perdana Menteri Wang Yang sebagai humor. Lelucon itu merupakan lelucon tentang pernikahan sejenis dan Rupert Murdoch, yang disampaikan oleh Wang saat dirinya berada di Washington.
“Di China, ‘warga pendatang’ sering disebut dengan istilah pasangan baru. Saya tahu, Amerika Serikat (AS) memperbolehkan pernikahan sejenis, namun tidak terpikir oleh saya bahwa Jacob (Menteri Keuangan AS Jacob Lew) dan saya akan menikah,” ujar Wang, seperti dikutip China News Service, Kamis (11/7/2013).
Pertemuan Wang dan Lew di Washington adalah pertemuan yang pertama kali mereka lakukan. Setelah mengutarakan pernyataan itu, Wang tidak langsung diam, Wang langsung berdiri dan mengatakan bahwa AS dan China tidak bisa “melakukan perceraian.”
“Perceraian seperti Wendy Deng dan Rupert Murdoch (pemilik News Corp) terlalu mahal,” lanjutnya. Beberapa orang yang ada dalam satu ruangan itupun tertawa karena perkataan Wang.
Lelucon Wang langsung direspons oleh aktivis pendukung warga gay di Guangzhou. Hal itu dipandang sebagai kemajuan China dalam menanggapi isu-isu tabu.
“Bila seorang pejabat tinggi China bisa bergurau dengan menggunakan topik homoseksual, ini menunjukan sebuah kemajuan. Setidaknya mereka sudah mulai mengerti akan isu-isu warga gay,” ujar aktivis pembela gay Ah Qiang.
“Tentu saja, saya berharap para pejabat bisa mengizinkan pernikahan sejenis warganya di AS. Untuk saat ini, China masih menganggap pernikahan itu sebagai pernikahan ilegal,” lanjutnya. (AUL)
Sumber : Okezone.com